Fakta Unik Dan Menarik Tentang Negara Jepang

Fakta Unik Dan Menarik Tentang Negara Jepang
Jepang adalah sebuah negara kepulauan yang terletak di Asia Timur dan berdekatan dengan beberapa negara seperti China, Korea, dan juga Rusia. Jepang memiliki populasi penduduk lebih dari 128 juta jiwa. Negara Jepang juga merupakan negara yang sangat maju dalam bidang teknologi komunikasi, robotika, dan juga permesinan.
Namun, tahukah kamu jika di balik majunya Negara Jepang, ternyata juga menyimpan sejumlah keunikan yang mungkin belum kamu ketahui. Nah, berikut ini adalah fakta unik dan menarik tentang Negara Jepang, Yuk kita simak.
- Lebih dari 70% di Jepang terdiri dari pegunungan, termasuk lebih dari 200 gunung berapi.
Bahkan gunung tertinggi di Jepang, Gunung Fujiyama atau biasa dikenal dengan nama Gunung Fuji ternyata hingga sampai saat ini merupakan gunung yang masih berstatus sebagai gunung aktif.
- Daging kuda mentah adalah makanan populer di Jepang.
Jepang terkenal dengan makanan aneh dan uniknya. Selain itu, mereka juga terkenal akan makanan mentahnya yang menjadi santapan sehari-hari, yaitu sushi dan sashimi. Namun ternyata, selain memakan makanan mentah yang berasal dari laut seperti sashimi ikan, orang Jepang ternyata juga mengonsumsi daging kuda mentah atau basashi.
- Menyeruput mie dengan suara keras adalah sebuah pujian.
Bagi orang Jepang, menyeruput mie ramen atau mie soba dengan suara yang cukup keras itu berarti merupakan sebuah pujian bagi sang pembuat mie. Sebab dengan menyeruput mie keras-keras, itu berarti mie yang sedang dimakannya adalah makanan yang sangat lezat. Mie ramen adalah salah satu makanan paling populer yang ada di Jepang. Bahkan orang Jepang juga sangat percaya bahwa membuat mie ramen membutuhkan latihan yang sangat keras untuk bisa menciptakan rasa yang lezat.
Nah, itulah Fakta-Fakta unik dan menarik Negara Jepang yang mungkin ingin anda kunjungi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar